ACARA I PERENCANAAN JADWAL MUSIM TANAM DAN POLA TANAM PADI BERBASIS NERACA AIR A. Pendahuluan 1. Latar Belakang Neraca air ( water balance ) merupakan neraca masukan dan keluaran air disuatu tempat pada periode tertentu, sehingga dapat digunakan untuk mengetahui jumlah air tersebut , apakah kelebihan ( surplus ) ataupun kekurangan (defisit). Kegunaan mengetahui kondisi air pada surplus dan defisit adalah dapat mengantisipasi bencana yang mungkin terjadi, serta dapat pula untuk mendayagunakan air sebaik-baiknya. Pemodelan neraca air merupakan salah satu metode yang sering digunakan untuk menduga dinamika kadar air tanah selama periode pertumbuhan tanaman, sehingga dapat dihitung jumlah kebutuhan air tanaman untuk dapat berproduksi, terutama pada periode kritis yaitu pada saat kadar air tanah sangat rendah maupun dalam k